PERKEMBANGAN BIOLOGI MOLEKULER PADA KELAPA SAWIT
Main Article Content
Abstract
Biologi molekuler merupakan cabang dari ilmu biologi yang mempelajari tentang dasar molekul pada organisme, termasuk mekanisme dan interaksi molekuler. Biologi molekuler pada pemuliaan tanaman berperan sebagai teknik yang sangat mendukung program pemuliaan kelapa sawit. Dukungan tersebut, salah satunya adalah berupa teknik marka molekuler yang digunakan dalam program pemuliaan, bergantung pada tujuan yang ingin dicapai, antara lain yaitu untuk seleksi tanaman tahan/adaptif pada lingkungan tercekam, seleksi karakter spesifik secara molekuler, identifikasi kekerabatan dan keragaman genetik, dan homozigositas tanaman berdasarkan alel per lokus. Deteksi molekuler tersebut dapat dilakukan berbasis DNA, RNA, dan protein. Manfaat yang diperoleh dari teknik biologi molekuler pada program pemuliaan sangat beragam dan mempercepat proses perakitan bahan tanaman unggul kelapa sawit. Untuk itu, tujuan dari penulisan ini adalah untuk menguraikan perkembangan, macam, dan manfaat teknik biologi molekuler yang mendukung program pemuliaan kelapa sawit.