KAJIAN METABOLIT SEBAGAI PENDUKUNG PROGRAM PEMULIAAN KELAPA SAWIT

Main Article Content

Arfan Nazhri Simamora
Sri Wening

Abstract

Metabolomik merupakan kajian mengenai metabolit yang diekspresikan oleh organisme sebagai respon pembacaan fisiologis akibat pengaruh genetik dan lingkungannya. Kajian tersebut memiliki manfaat yang luas pada program pemuliaan kelapa sawit, Program pemuliaan kelapa sawit memasuki era perakitan bahan tanaman resisten/toleran cekaman biotik dan abiotik sebagai karakter sekunder di samping karakter utama komponen produksi yang tinggi. Kajian metabolomik bisa digunakan untuk penapisan material-material genetik tanaman putatif resisten atau toleran terhadap cekaman biotik dan abiotik. Selain itu, kajian metabolit pada kultur in vitro kelapa sawit juga dapat digunakan untuk mengidentifikasi biomarka yang terkait proses pembentukan somatik embrio maupun profil metabolit/fitohormon pada kultur yang normal maupun abnormal. Tulisan ini mengulas metabolomik, meliputi jenis kajian, tahapan kajian, alat pendukung serta contoh aplikasinya pada pemuliaan kelapa sawit. Mengingat manfaatnya, metabolomik perlu dikembangkan untuk mendukung program pemuliaan kelapa sawit.

Article Details

How to Cite
Simamora, A. N., & Sri Wening. (2021). KAJIAN METABOLIT SEBAGAI PENDUKUNG PROGRAM PEMULIAAN KELAPA SAWIT . WARTA Pusat Penelitian Kelapa Sawit, 26(3), 162-177. https://doi.org/10.22302/iopri.war.warta.v26i3.66
Section
Articles