HIDROLISAT PROTEIN SEBAGAI PEPTIDA BIOAKTIF DARI BUNGKIL INTI SAWIT DAN FUNGSI BIOLOGINYA

Main Article Content

Hasrul Abdi Hasibuan

Abstract

Bungkil inti sawit (BIS) atau palm kernel cake mengandung protein sebesar 15-21%. Selain sebagai pakan ternak, BIS dapat dimanfaatkan sebagai sumber bahan baku untuk produksi isolat dan hidrolisat protein. Protein BIS mengandung globulin, glutelin-1 dan glutelin-2. Protein dari BIS dapat diekstraksi secara efektif menggunakan larutan alkali diikuti dengan hidrolisis enzimatik untuk menghasilkan hidrolisat protein. Isolat protein dan hidrolisat protein mengandung asam-asam amino yang memenuhi syarat sebagai asam amino esensial yang dibutuhkan oleh manusia. Hidrolisat protein mengandung peptida-peptida yang memiliki bioaktivitas sebagai antioksidan, antibakteri dan antihipertensi. Makalah ini mengulas tentang hidrolisat protein (peptida) dari BIS meliputi ekstraksi protein, hidrolisis protein, fungsi biologi peptida bioaktif, purifikasi dan identifikasi peptida dari BIS.

Article Details

How to Cite
Hasibuan, H. A. (2022). HIDROLISAT PROTEIN SEBAGAI PEPTIDA BIOAKTIF DARI BUNGKIL INTI SAWIT DAN FUNGSI BIOLOGINYA. WARTA Pusat Penelitian Kelapa Sawit, 27(1), 29-40. https://doi.org/10.22302/iopri.war.warta.v27i1.53
Section
Articles